Lomba Keberhasilan Guru dalam Pembelajaran 2012

Dalam rangka meningkatkan profesionalitas guru, Pusat Pengembangan Profesi Pendidik, Badan Pengembangan Sumberdaya Manusia Pendidikan dan Penjaminan mutu pendidikan, Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan “Lomba Keberhasilan Guru dalam Pembelajaran Tingkat Nasional”. 

Hasil karya yang dilombakan berupa praktik-praktik atau pengalaman pembelajaran terbaik dari guru-guru. Bisa berupa karya kreatif, inovatif, memperkenalkan metodologi, atau hasil penelitian yang terbukti mampu memecahkan masalah-masalah pembelajaran di kelas dan meningkatkan mutu hasil belajar siswa.
Bagi pemenang "lomba guru" ini disediakan hadiah berupa uang dengan total nilai sebesar Rp. 497.000.000,- (Empat ratus sembilan pulu tujuh juta rupiah) dan piagam dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan.

Lomba ini dibuka sejak tanggal 2 Mei 2012 dan ditutup tanggal 30 September 2012. Kepada para guru, 

Keterangan lengkap tentang "Lomba Keberhasial Guru dalam Pembelajaran" ini dapat dilihat disini).

Artikel Terkait:

1 komentar:

  1. berarti guru yang pede ikut hanya guru yang punya kreativtas dalam mengembangkan dedikasinya sebagai guru ya..
    bagus mas, sebagai siswa yang pernah diajar berbagai macam guru saya merasa itu perlu sekali karena banyak guru yang tidak bermutu dan asal mengajar..

    BalasHapus

Komentar Pembaca adalah Kebahagiaan Penulis